“Bingkai Cerdas” Sukses di Implementasikan di Library Laboratory Universitas Airlangga oleh Mahasiswa D3 Perpustakaan

Pada bulan Mei 2023, mahasiswa D3 Perpustakaan Universitas Airlangga berhasil mengimplementasikan inovasi produk layanan informasi yang bertujuan untuk meningkatkan minat pengguna dan memberikan pengalaman yang lebih baik saat menggunakan fasilitas laboratorium perpustaan. Inovasi yang berhasil diimplementasikan adalah “Bingkai Cerdas”.

Apa itu Bingkai Cerdas?

“Bingkai Cerdas” adalah sebuah bingkai yang dirancang untuk menampilkan informasi singkat seputar perpustakaan dan informasi-informasi lain yang berguna untuk pengguna laboratorium perpustakaan. Inovasi ini dikemas dalam bentuk pigura yang dipajang di dinding laboratorium perpustakaan. Produk layanan ini disusun secara rapi dan menarik guna menarik perhatian pengunjung dan pengguna laboratorium.

Keuntungan Menggunakan Bingkai Cerdas

Bingkai Cerdas menyediakan informasi-informasi mengenai seputar perpustakaan seperti sejarah perpustakaan, jenis-jenis perpustakaan, dan informasi lainnya. Mahasiswa D3 Perpustakaan selalu memperbarui konten-konten di dalam pigura atau bingkai secara berkala, sehingga pengguna laboratorium perpustakaan selalu mendapatkan informasi-informasi terbaru dan relevan.

Program ini juga dilengkapi dengan QR Code yang dapat di-scan oleh pengunjung dan pengguna laboratorium guna untuk mendapatkan informasi lebih luas seputar perpustakaan. Adanya inovasi produk tersebut bertujuan untuk memberikan kemudahan dalam memperoleh informasi yang berguna, sekaligus memberikan nilai tambah pada tampilan ruangan laboratorium perpustakaan.

Promosi Melalui Instagram

Untuk menarik pengunjung, mahasiswa D3 Perpustakaan mengadakan kegiatan promosi dengan menggunakan platform media sosial yaitu Instagram. Pada kegiatan pengimplementasian inovasi produk layanan ini, mahasiswa D3 Perpustakaan menyediakan 10 kuota pengunjung. Souvenir berupa alat makan disediakan bagi para pengunjung yang telah datang. Mahasiswa D3 Perpustakaan berharap dengan adanya implementasi inovasi produk layanan informasi dapat meningkatkan kualitas pelayanan laboratorium perpustakaan dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pengunjung dan pengguna laboratorium perpustakaan.

Penulis : Putri Marcella Aditya